6 Trik Jitu untuk Menyingkirkan Debu Selamanya!

monica wijayanthy-homify monica wijayanthy-homify
homify モダンな キッチン
Loading admin actions …

Kita menginginkan rumah yang bersih dan teratur, nyaman untuk ditinggali, dan sering memiliki tamu baik teman atau keluarga yang bermain ke rumah. Namun debu terakumulasi dengan sangat cepat dan Anda tidak tahu harus berbuat apa?

Apakah Anda membersihkannya dengan cara yang sama selama bertahun-tahun, sering bertanya pada diri sendiri apakah ada cara modern untuk menyingkirkan mimpi buruk ini?

Hari ini kami memberikan Anda 6 trik jitu untuk membuat hidup lebih mudah serta memecahkan beberapa mitos. Membersihkan debu akan menjadi sesuatu yang jauh lebih praktis dan mudah. Bersiaplah ucapkan selamat tinggal selamanya pada debu dan segera lihat  buku ide ini.

1. Jangan menumpuk banyak benda

homify

Kita mulai dengan yang paling dasar, mungkin belum memikirkannya tapi sangat penting untuk mengetahui bagaimana cara membuang benda yang tidak Anda gunakan lagi. Singkirkan benda yang bukan bagian dari kehidupan sehari-hari atau selera pribadi Anda. Benda tersebut tentu sudah tidak sama seperti 10 tahun yang lalu.

Belajar untuk bebas dari benda yang tidak lagi Anda butuhkan atau sudah tak berguna lagi adalah langkah pertama untuk menyingkirkan banyak debu dan kesulitan dalam membersihkannya.

Profesional kami dapat membantu Anda memikirkan kembali dekorasi dalam hal ini.

2. Vakum tirai, karpet dan keset

homify モダンな キッチン 大型家電製品

Ketika berbicara tentang debu mungkin kita hanya memikirkan itu ada pada benda atau bagian atas perabotan. Tips sederhana adalah gunakan penyedot debu untuk membersihkan tirai, karpet dan keset. Tentu Anda memilikinya di rumah, tapi mungkin Anda belum memikirkan penyedot debu untuk benda-benda ini.

3. Pakai pelembut pakaian

homify モダンな 家 家庭用品

Bila Anda membersihkan debu pada kain, larutkan pelembut pakaian dalam air dan gunakan larutan ini untuk menyeka debu pada kain. Anda akan mendapati hasilnya bagus, semuanya akan bersih.

4. Katakan tidak pada pel

homify

Ini adalah mitos yang hebat, bahkan televisi telah lama mengatakannya. Ketahuilah bahwa menggunakan kain lap untuk membersihkan debu tidak memberikan hasil yang bagus, justru akan menyebarkan debu lebih banyak. Penggunaan kain basah atau lap misalnya, jauh lebih efisien dalam membersihkan debu dari pada pel.

5. Gunakan sikat yang sesuai untuk bersihkan area yang sulit

Debu tidak memilih tempat, seluruh bagian rumah terkena debu, namun ada beberapa zona yang lebih rentan terakumulasi debu dan bahkan lebih sulit dibersihkan.

Apakah Anda memiliki sikat bekas di rumah? Bersihkan debu dengan menggunakan sikat untuk area yang sulit dijangkau. Pertimbangkanlah bahan dan bentuk setiap benda sebelum membersihkannya.

6. Gunakan gulungan dengan perekat

Untuk membersihkan benda dan perabotan yang dilapisi kain seperti lampu ruangan seperti yang Anda lihat dalam foto, pilihan terbaik adalah dengan gunakan gulungan dengan perekat.

homify

住宅建設や家のリフォームをお考えですか?
ぜひご連絡下さい!

注目の特集記事